![]() |
Foto: Seorang siswa Beredar di medsos mengaku bolos sekolah takut dipukul temannya. |
Lhoksukon – Seorang siswa dari SMP Negeri 1 Lhoksukon menjadi viral setelah ketahuan bolos sekolah karena takut dikeroyok oleh teman-temannya. Kejadian ini menjadi perbincangan hangat di media sosial.
Menurut informasi yang beredar pada Senin, 29 Juli 2024, siswa tersebut memilih untuk tidak masuk sekolah selama beberapa hari karena merasa terancam oleh teman-temannya. Dugaan sementara menunjukkan bahwa siswa ini mungkin telah menjadi korban bullying.
Dalam video yang beredar, siswa tersebut mengaku tidak masuk sekolah karena takut dipukul oleh empat teman sekelas dan kakak kelasnya. Ia mengaku dipukul di kepala, sehingga memilih tidak masuk sekolah. Persoalan ini tidak diketahui oleh pihak guru karena jika diberitahukan oleh korban, ia khawatir, karena teman-temannya telah mengancam akan lebih parah lagi memukul dirinya jika persoalan ini diberitahukan kepada guru.
Kasus ini menjadi pengingat penting akan pentingnya menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua siswa. Banyak pihak berharap agar kejadian ini bisa menjadi pelajaran dan mendorong tindakan preventif di masa mendatang.
Kejadian ini mendapat berbagai reaksi dari netizen. Banyak yang mengecam tindakan bullying dan mendesak pihak sekolah untuk mengambil tindakan tegas agar insiden serupa tidak terulang. "Anak-anak harus merasa aman di sekolah. Bullying tidak bisa ditoleransi," tulis salah satu pengguna media sosial.
Kepala SMPN 1 Lhoksukon, Azhari S.Pd, mengatakan bahwa pihaknya sedang menangani kasus tersebut. "Ini sedang kita lakukan penyelesaian kasus tersebut, ada dari pihak kapolsek, komite, wali murid, dan Polres," kata Azhari. Ia juga meminta maaf saat berbicara kepada media karena sedang berlangsung proses penyelesaian.(*)